Tentang bahagia yang sedang kamu rayakan, semoga aku juga segera ya? Karena tentang segala halnya, bukan sesederhana hanya dengan menemukan orang baru, lalu memulai cerita lagi dari awal. Ini tentang perasaan yang sudah kuhidupi dengan banyak harapan, namun perasaan itu harus kuikhlaskan hilang dalam diriku.